Nganjuk

Pastikan Pelayanan Optimal, Pj Bupati Nganjuk Sidak MPP dan Kantor BPKAD

Diterbitkan

-

Memontum Nganjuk – Pj Bupati Nganjuk, Sri Handoko Taruna, melaksanakan inspeksi mendadak (Sidak) ke Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kelurahan Werungotok, Kecamatan Nganjuk, Kamis (04/01/2024) tadi. Dalam pelaksanaan Sidak itu, Pj Bupati ingin memastikan bahwa pelayanan yang ada di MPP Kabupaten Nganjuk, berjalan secara optimal.

Selain memastikan pelayanan, Pj Bupati Sri Handoko juga mengecek kondisi gedung, kelengkapan sarana dan prasarana yang ada di MPP Kabupaten Nganjuk. Adapun pelayanan masyarakat yang disediakan di MPP, antara lain seperti pelayanan bidang kependudukan, kesehatan, pendidikan hingga pertanahan dan Samsat.

Baca juga :

Puas melakukan Sidak di MPP, Pj Bupati Sri Handoko kemudian bergeser mengunjungi Kantor Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD), yang berada di sebelah utara MPP. Tidak hanya itu, didampingi Kepala BPKAD Nganjuk, Kartimah, juga melihat kondisi sekeliling kantor.

“Semangat dan beri pelayanan terbaik kepada masyarakat Nganjuk,” kata Pj Bupati Sri Handoko, saat mengetahui ada pelaksanaan Rekonsiliasi BMD Tahun 2023 di Ruang Rapat BPKAD Kabupaten Nganjuk, terkait pengurusan barang dan pelaksana akuntansi (Pembuat Neraca) SKPD. (kom/sit)

Advertisement
Advertisement
Click to comment

Tinggalkan Balasan

Terpopuler

Lewat ke baris perkakas