Nganjuk
Ajak Warga Tak Mudah Terprovokasi di Era Luapan Informasi, Kemenkominfo Gelar Diskusi di Prambon Nganjuk
Memontum Nganjuk – Era digital ditandai dengan luapan informasi tidak terkendali. Infomasi baik dan bermanfaat, berbaur jadi satu dengan informasi jahat tak bermanfaat. Bahkan, banyak pula informasi hoaks yang sengaja dibuat untuk tujuan provokasi dan memecah belah persatuan bangsa.
“Hoaks telah menjadi ’senjata’ bagi kaum radikalis untuk merusak mental dan moral bangsa melalui berita-berita bohong,” tulis Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) dalam rilisnya terkait rencana menggelar diskusi literasi digital di Desa Tanjungtani, Kecamatan Prambon, Kabupaten Nganjuk, Jumat (11/08/2023) besok pukul 19.00 WIB.
Diskusi luring (offline) kolaborasi Kemenkominfo dengan PHBN Pemuda Bersatu Desa Tanjungtani itu, akan menghadirkan tiga nara sumber yang mengupas tema ‘Menghidupi Persatuan Indonesia: Jangan Mudah Terprovokasi di Era Luapan Informasi’. Mereka adalah Sekretaris Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jatim, Eko Pamuji, Chief Operating Regional ACSB East Java, Muhajir Sulthonul Aziz, dosen sekaligus Digital Enthusiast, M Adhi Prasnowo dan Mohammad Noviyanto selaku moderator.
”Diskusi literasi digital masuk desa ini digelar gratis. Bisa diikuti dengan cara mengisi link registrasi peserta di https://s.id/DaftarNganjuk1108. Peserta akan mendapat e-sertifikat, juga hadiah e-money senilai Rp 1 juta untuk 10 peserta yang beruntung,” tulis Kemenkominfo, Kamis (10/08/2023) tadi.
Terkait tema diskusi, Kemenkominfo menjelaskan, hoaks sudah menyebar dan menimbulkan keresahan di masyarakat. Bahkan banyak keluarga tak harmonis, perkawanan putus, dan terjadi kerusuhan di berbagai daerah akibat ’termakan’ berita hoaks. Bahaya hoaks akan mampu membuat perpecahan antaranak bangsa, sehingga mengganggu persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
”Karena itu kami mengimbau marilah kita sama-sama menggunakan media sosial (medsos) untuk hal-hal yang sifatnya sinergis dan edukatif, jangan saling memecah belah,” sambung Kemenkominfo.
Kemenkominfo menambahkan, seperti diketahui bersama, saat ini bangsa Indonesia tengah menghadapi berbagai macam ancaman. Tidak hanya ancaman terorisme, bangsa Indonesia juga diuji keteguhannya sebagai bangsa dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
Baca juga :
”Utamanya seiring dengan pelaksanaan hajatan nasional pemilu dan pilpres serentak yang banyak menimbulkan percikan perbedaan dan perpecahan di tengah masyarakat,” imbuh Kemenkominfo.
Suhu politik yang meningkat jelang hajatan politik lima tahunan, menurut Kemenkominfo, seringkali dimanfaatkan pihak-pihak yang ingin merusak kedamaian Indonesia, dengan membuat berita hoaks, baik di media massa, maupun medsos. ”Ironisnya, masyarakat Indonesia masih rentan dalam menghadapi serangan hoaks ini,” tegas Kemenkomnfo.
Diskusi yang digelar ‘chip in’ di acara ‘Pengajian Akbar dan Sholawat’ dalam rangka menyambut HUT Kemerdekaan RI di Desa Tanjungtani itu, bertujuan memberikan pemahaman mendalam terhadap latar belakang dan makna Kemerdekaan. ”Dengan begitu bangsa Indonesia dapat terus membangun semangat persatuan, kerja sama, dan pembangunan untuk masa depan yang lebih baik,” papar Kemenkominfo.
Sekadar catatan, diskusi literasi digital pada lingkup komunitas merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam program Indonesia #MakinCakapDigital (IMCD). IMCD diinisiasi Kemenkominfo untuk memberikan literasi digital kepada 50 juta orang masyarakat Indonesia hingga tahun 2024.
Tahun ini, program IMCD menargetkan 5,5 juta warga masyarakat sebagai peserta, khususnya mereka yang belum pernah mengikuti kegiatan literasi digital. IMCD sendiri bertujuan meningkatkan kemampuan masyarakat Indonesia dalam memanfaatkan teknologi digital secara positif, produktif dan aman.
Program #literasidigitalkominfo tahun ini dilaksanakan sejak 27 Januari 2023. Program nasional yang berkolaborasi dengan Siber Kreasi dan 18 mitra jejaring ini membidik segmen pendidikan dan segmen kelompok masyarakat sebagai peserta.
Informasi lebih lanjut mengenai kegiatan dan info literasi digital dapat diakses melalui media sosial Instagram @literasidigitalkominfo, Facebook Fan Page dan Kanal YouTube Literasi Digital Kominfo serta website info.literasidigital.id. (hms/sit)
- Nganjuk2 tahun
Tingkatkan Mutu Pelayanan Kesehatan Masyarakat, Anggota DPRD Nganjuk Gelar Sosialisasi Perda
- Nganjuk1 tahun
DPRD Nganjuk Gelar Paripurna PAW Fraksi Demokrat
- Hukum & Kriminal1 tahun
Gudang Garasi Kades Buduran Ngajuk Terbakar, Mobil Siaga dan Pribadi Ludes Jadi Sasaran
- Nganjuk1 tahun
Dorong Minat Baca Masyarakat, Dinas Arpus Nganjuk Beri Layanan Inovasi
- Nganjuk1 tahun
Usai Dilantik, Bawaslu Nganjuk Langsung Bersiap Tancap Gas
- Hukum & Kriminal11 bulan
Kapolres Nganjuk Pimpin Mutasi Pergantian Wakapolres dan Tiga Kapolsek
- Nganjuk8 bulan
Pj Bupati Nganjuk Serahkan SK Pengangkatan 397 PPPK Formasi Tenaga Kesehatan dan Teknis
- Nganjuk2 tahun
Ayo Gabung Diskusi Literasi Digital Kominfo di Arena Festival Pulang Kampung Nganjuk